Senin, 07 Agustus 2017

Cara Berpakaian Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Langsing

Cara Berpakaian Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Langsing - Tampil cantik dengan tubuh langsing merupakan dambaan setiap wanita. Banyak wanita yang ingin memiliki tubuh yang langsing agar dirinya terlihat lebih anggun dan menawan. Mereka selalu berusaha dengan berbagai cara untuk merubah bentuk tubuh mereka menjadi lebih kurus dan terlihat langsing. Namun ada sebagian wanita yang tetap saja memiliki tubuh yang gemuk, walaupun telah melakukan berbagai cara untuk mengurangi kegemukannya seperti diet dan lain sebagainya.

Melangsingkan bentuk tubuh boleh-boleh saja, asalkan dilakukan dengan cara yang benar agar tidak menimbulkan dampak buruk bagi tubuh dan kesehatan Anda. Banyak cara yang bisa dilakukan agar bentuk tubuh terlihat lebih langsing, salah satunya adalah dengan cara berpakaian yang tepat. Berikut ini trik berpakaian bagi wanita gemuk agar terlihat langsing :

Jangan menggunakan pakaian yang ketat
Bagi Anda yang memiliki tubuh yang gemuk, sebaiknya jangan menggunakan celana yang ketat seperti celana jeans ketat, celana pensil, legging dan lain sebagainya. Anda juga jangan menggunakan baju atau kaos yang ketat. Penggunaan pakaian yang ketat akan membuat tubuh gemuk Anda terutama pada bagian lipatan tubuh akan lebih terlihat jelas.

Jangan menggunakan pakaian yang longgar
Tidak hanya jenis pakaian yang ketat saja yang tidak diperbolehkan digunakan oleh wanita bertubuh gemuk, pakaian yang longgar juga sebaiknya jangan digunakan. Pakaian yang longgar tentunya akan membuat tubuh Anda terlihat semakin gemuk. Jadi sebaiknya gunakanlah pakaian yang pas, artinya tidak terlalu ketat dan juga tidak terlalu longgar.

Menggunakan pakaian dengan pola garis vertikal
Pakaian dengan pola garis vertikal (garis lurus kebawah) merupakan yang paling cocok digunakan oleh wanita yang memiliki tubuh yang gemuk, sebab pola tersebut akan membuat bentuk tubuh terlihat lebih kurus/langsing. Namun sebaliknya jika menggunakan pakaian dengan pola garis horisontal (garis lurus kesamping), maka bentuk tubuh akan terlihat semakin gemuk.

Menggunakan pakaian dengan motif kecil dan sederhana
Menggunakan pakaian dengan motif kecil-kecil membuat perhatian seseorang lebih tertuju pada motif pakaian Anda, sehingga bentuk tubuh Anda yang gemuk lepas dari perhatiannya. Anda juga sebaiknya jangan menggunakan pakaian yang memiliki banyak hiasan atau pernak pernik. Dengan begitu maka Anda akan terlihat lebih langsing dimata orang yang melihat Anda.

Menggunakan rok panjang
Bagi Anda yang bertubuh gemuk, memakai rok adalah cara yang tepat agar Anda terlihat lebih langsing. Namun begitu, jangan menggunakan rok pendek/mini. Gunakan rok yang panjangnya sampai diatas lutut Anda, sebab dengan begitu kaki Anda akan terlihat sedikit lebih panjang sehingga Anda akan tampak lebih kurus dan tentunya akan terlihat lebih langsing.

Menggunakan aksesoris yang sesuai
Selain dapat menunjang penampilan Anda, aksesoris yang Anda gunakan juga dapat membuat tubuh Anda yang gemuk akan terlihat lebih langsing. Cobalah untuk menggunakan ikat pinggang yang kecil tapi jangan digunakan terlalu kencang. Jika ingin menggunakan aksesoris kalung, gunakan kalung yang panjang, sebab kalung yang panjang akan membuat tubuh Anda terlihat lebih tinggi dan tentunya tubuh Anda akan terlihat lebih langsing. Jika Anda ingin menggunakan tas, jangan menggunakan tas yang besar, sebab tubuh Anda akan terlihat semakin gemuk.

Baca juga artikel :

Itulah Cara Berpakaian Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Langsing dan terlihat lebih anggun. Sekarang dengan tubuh Anda yang gemuk, Anda dapat tampil dengan penuh percaya diri karena Anda telah terlihat lebih langsing dan menarik. Semoga bermanfaat.


Share artikel... !

Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook