Jumat, 06 Maret 2020

Cara Menyembunyikan Status Online Di Facebook

Cara Menyembunyikan Status Online Di Facebook - Mungkin saat ini privasi Anda merasa sangat terganggu saat sedang menggunakan Facebook karena selalu menerima pesan dari pengguna lain yang isinya membuat Anda kesal. Anda tentu bertanya kenapa orang lain tahu kalau Anda sedang menggunakan Facebook. Hal itu disebabkan karena status online Anda terlihat oleh pengguna lain, yang ditandai dengan dot warna hijau di samping profil Anda. Untuk menghilangkan tanda sedang online di Facebook, maka Anda harus mematikan status aktif di Facebook Anda.

Menyembunyikan status aktif di Facebook dapat menghindari Anda dari gangguan pengguna lain sebab mereka tidak tahu kalau Anda sedang online di Facebook. Bagi Anda yang ingin selalu menjaga privasi di sosial media Anda, berikut ini cara menyembunyikan status online di Facebook :


1. Buka aplikasi Facebook di smartphone Anda.
2. Tap ikon  (tiga garis).
3. Tap menu "Pengaturan & Privasi", kemudian tap "Pengaturan".
4. Pada halaman Privasi, tap "Status Aktif".
5. Nonaktifkan tampilan status sedang aktif.

pengaturan privasi facebook
pengaturan status aktif di facebook
status aktif di facebook
6. Selesai, sekarang Anda akan terlihat tidak online di Facebook walau sedang menggunakannya.


Itulah Cara Menyembunyikan Status Online Di Facebook yang bisa Anda lakukan. Dengan cara ini, orang lain tidak akan melihat bahwa Anda sedang menggunakan Facebook. Semoga bermanfaat.


Share artikel... !

Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook