Jumat, 22 Januari 2016

Cara Membuat Widget Artikel Terbaru Atau Recent Post

Cara Membuat Widget Artikel Terbaru Atau Recent Post - Salah satu widget yang mempunyai fungsi penting didalam blog adalah widget artikel terbaru atau recent post. Selain sebagai navigasi alternatif, pengunjung blog juga dapat dengan mudah mengetahui artikel-artikel terbaru dari blog Anda. Untuk membuat widget artikel terbaru di blog dapat Anda lakukan dengan mudah, sebab sarana tersebut sudah tersedia didalam blog. Anda cukup menambahkan gadget "Feed" dan memasukan Url Feed blog Anda kedalam gadget tersebut.

Selain menggunakan sarana yang telah tersedia di blogger, Anda juga dapat membuat widget tersebut dan mengaturnya sesuai dengan keinginan Anda sendiri. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat recent post di blog yang harus Anda lakukan :

1. Masuk ke bagian tata letak blog Anda.
2. Kilk "Tambahkan Gadget".
3. Klik "HTML/JavaScript".

tambahkan gadget

4. Tuliskan Judul Widget Anda dengan nama Artikel Terbaru atau Recent Post.
5. Masukan kode/script kedalam kolom konten.
6. Klik "Simpan".

memasukan script

Berikut ini adalah script yang dapat Anda gunakan untuk membuat widget artikel terbaru di blog. Silahkan copy dan paste kedalam kolom konten widget blog Anda.

<script type="text/javascript"> function recentpostslist(json) { document.write('<ul>'); for (var i = 0; i < json.feed.entry.length; i++) { for (var j = 0; j < json.feed.entry[i].link.length; j++) { if (json.feed.entry[i].link[j].rel == 'alternate') { break; } } var entryUrl = "'" + json.feed.entry[i].link[j].href + "'";//bs var entryTitle = json.feed.entry[i].title.$t; var item = "<li>" + "<a href="+ entryUrl + '" target="">' + entryTitle + "</a> </li>"; document.write(item); } document.write('</ul>'); } </script>
<script src="http://Nama Blog.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=10&amp;alt=json-in-script&amp;callback=recentpostslist"></script>

Ganti "Nama Blog" dengan nama blog Anda. Angka yang berwarna biru adalah jumlah post yang akan ditampilkan, ganti sesuai dengan keinginan Anda. Contoh hasilnya, lihat di blog ini.

Itulah Cara Membuat Widget Artikel Terbaru Atau Recent Post yang dapat Anda lakukan. Widget artikel terbaru yang Anda pasang juga dapat meningkatkan page view blog Anda. Pastikan Anda membuatnya dan mnempatkannya di blog Anda. Semoga artikel ini bermanfaat.


Share artikel... !

Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook