Selasa, 15 Agustus 2017

Cara Kompres Ukuran Gambar Untuk Postingan Blog

Cara Kompres Ukuran Gambar Untuk Postingan Blog - Gambar yang ditempatkan didalam artikel sering menjadi salah satu faktor yang menyebabkan loading halaman blog menjadi berat. Ukuran gambar yang besar menjadi penyebab utama lambatnya pemuatan halaman blog, sehingga dapat menyebabkan blog tidak disukai pengunjung. Untuk mengatasi hal itu adalah dengan cara memperkecil ukuran gambar namun tidak mengurangi kualitas gambar.

Untuk kompres ukuran gambar dengan tidak mengurangi kualitasnya, maka diperlukan shoftware khusus. Banyak shoftware yang dapat digunakan untuk mengompres ukuran gambar, salah satu shoftware untuk memperkecil ukuran gambar yang bisa Anda gunakan adalah PNGGauntlet. Berikut ini langkah-langkah untuk kompres gambar dengan PNGGauntlet :

1. Pastikan di komputer Anda telah terinstall Ms Net Framework 4.0, untuk mendownload :
- Silahkan download di : https://www.microsoft.com/en-us/download/details.aspx?id=17851
- Selanjutnya install kedalam komputer Anda.
2. Download shoftware PGNGauntlet : 
- Silahkan download di : https://pnggauntlet.com/
- Selanjutnya install kedalam komputer Anda.

Cara Menggunakan PNGGauntlet

1. Buka aplikasi PNGGauntlet yang sudah terinstall di komputer Anda.
2. Untuk menambahkan gambar yang akan dikompres, klik "Add Images". Sebelumnya silahkan tentukan "Output Directory" untuk menyimpan hasil kompres gambar.

kompres ukuran gambar

3. Klik "Optimize!
4. Tunggu hingga proses selesai.

memperkecil ukuran gambar


Demikian Cara Kompres Ukuran Gambar Untuk Postingan Blog yang dapat Anda lakukan. Sebelum Anda memasukan gambar kedalam postingan, sebaiknya gambar di kompres dulu agar tidak memberatkan loading halaman blog Anda. Semoga bermanfaat.


Share artikel... !

Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook