Cara Mengatasi Asam Lambung Secara Alami - Penyakit asam lambung (Gastroesophageal Reflux Disease) merupakan kondisi naiknya asam lambung ke kerongkongan yang akan mengakibatkan rasa nyeri pada ulu hati dan rasa nyeri pada tulang dada. Hal ini disebabkan oleh tidak berfungsinya otot bagian bawah kerongkongan, sehingga membuka celah atau lubang yang menyebabkan asam lambung dari perut dapat naik kekerongkongan. Gejala yang sering ditimbulkan oleh asam lambung seperti sering bersendawa, perut kembung, bau nafas tidak sedap, sakit tenggorokan, sakit dada dan lain sebagainya.
Untuk mengobati asam lambung yang menganggu, cara yang paling mudah adalah menghindari makanan yang terlalu banyak mengandung lemak dan menghilangkan kebiasaan minum alkohol, rokok dan gaya hidup yang kurang sehat lainnya. Selain menggunakan obat asam lambung yang dapat dibeli di apotik, untuk mengatasi asam lambung bisa juga menggunakan bahan-bahan alami. Berikut ini bahan alami untuk mengatasi asam lambung yang dapat digunakan :
Menggunakan Kunyit
Sebagai salah satu tanaman rempah yang sering digunakan sebagai bumbu dapur, kunyit juga dapat digunakan untuk mengatasi asam lambung yang berlebihan. Caranya, siapkan kunyit secukupnya, bersihkan kemudian diparut dan diperas untuk diambil airnya. Minum air perasan kunyit tersebut secara teratur setiap pagi dan sore hari.
Menggunakan Jahe
Selain kunyit, jahe juga merupakan tanaman rempah yang dapat digunakan untuk mengatasi asam lambung yang berlebihan. Caranya, siapkan jahe secukupnya, bersihkan kemudian dimemarkan atau diparut dan setelah itu diseduh dengan air hangat. Tambahkan dengan sedikit madu kemudian diminum sebelum tidur. Dapat juga dimasukan kedalam minuman teh atau susu.
Memakan Buah Apel
Bagi Anda yang mengalami masalah asam lambung, memakan buah apel merupakan solusi untuk mengatasi penyakit asam lambung, sebab buah apel dapat membantu menurunkan produksi asam lambung. Makanlah buah apel sebanyak 2 buah dalam sehari.
Memakan Buah Pisang
Selain memakan buah apel, memakan buah pisang juga dapat mengatasi penyakit asam lambung. Kandungan kalium yang terdapat pada buah pisang dapat membantu menyeimbangkan asam lambung. Makanlah buah pisang saat perut Anda merasa tidak nyaman atau Anda dapat mengkonsumsinya sebelum makan.
Meminum Susu
Susu memiliki kandungan kalsium yang sangat tinggi, yang berguna untuk mengurangi asam lambung yang berlebihan. Minumlah susu murni yang masih segar untuk mengatasi asam lambung dan membuat perut Anda merasa lebih nyaman.
Itulah Cara Mengatasi Asam Lambung Secara Alami yang bisa Anda lakukan. Untuk menjaga keseimbangan asam lambung Anda, cobalah untuk selalu menjaga pola makan seperti menghindari jenis makanan yang terlalu asam, pedas dan banyak mengandung lemak. Lakukan olah raga ringan secara teratur, minum air putih yang cukup, dan istirahat yang cukup. Jika penyakit asam lambung sudah parah, sebaiknya segera pergi ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan mendapatkan pengobatan secara tepat. Semoga bermanfaat.