Cara Backup Data Komputer Windows 7 - Melakukan backup data yang tersimpan didalam harddisk komputer merupakan langkah yang tepat dalam melakukan pengamanan terhadap sebuah data seperti system windows, driver, shoftware, dll. Dengan adanya data yang kita amankan, maka kita masih mempunyai data tersebut bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti data rusak, hilang atau terhapus, dan kemudian data tersebut dapat kita gunakan kembali. Mengamankan data komputer menjadi sesuatu yang sangat penting yang harus Anda lakukan, dan sebaiknya hal itu dilakukan secara rutin.
Untuk menyimpan backup data komputer windows 7 sebaiknya jangan menempatkannya didalam komputer itu sendiri. Hal ini untuk menghindari kehilangan data akibat terjadinya kerusakan pada komputer atau kerusakan data akibat serangan virus, walaupun Anda telah menggunakan antivirus yang paling canggih sekalipun. Data yang kita backup harus disimpan pada perangkat external seperti CD R/RW, harddisk external, dll. Berikut ini adalah langkah-langkah yang harus Anda lakukan untuk melakukan backup data dari komputer Anda :
1. Klik "Start", kemudian klik "Control Panel".
2. Pada System and Security, klik "Back up your computer".
3. Pada jendela Back up or restore your files, klik "set up backup", lalu tunggu hingga proses selesai.
4. Pilih tempat penyimpanan data yang akan Anda backup, lalu klik "Next". Jika Anda memilih menyimpannya di CD R/RW atau perangkat external lainnya, pasang (aktifkan) terlebih dahulu perangkat external tersebut di komputer Anda.
5. Pada kotak dialog selanjutnya, gunakan pilihan "Let windows choose" kemudian klik "Next".
6. Jika Anda melakukan penyimpanan menggunakan perangkat external, sebaiknya non aktifkan schedule backup dengan cara, klik "Change schedule" lalu hilangkan centang pada "Run backup on a schedule" - Ok, kemudian klik "Save settings and run backup".
7. Tunggu hingga proses backup data selesai.
Itulah Cara Backup Data Komputer Windows 7 yang dapat Anda lakukan. Lamanya proses backup tergantung dari banyaknya data-data yang ada. Semakin banyak data yang akan di backup, maka akan semakin lama proses backup selesai. Semoga artikel ini bermanfaat.