Jumat, 03 Maret 2017

Cara Agar Menjadi Orang Yang Optimis

Cara Agar Menjadi Orang Yang Optimis - Kegagalan biasanya akan melahirkan kekecewaan, dan kekecewaan dapat membuat seseorang menjadi pesimis. Sikap pesimis dalam diri seseorang tidak bisa dibiarkan begitu saja, karena dapat berujung pada keputus asaan. Pesimis harus segera diatasi dengan cara menumbuhkan sikap optimis. Optimis merupakan cara berpikir yang positif dalam menyikapi dan meyakini harapannya dimasa datang akan menjadi lebih baik. Salah satu manfaat optimis adalah akan membentuk sikap yang pantang menyerah guna mencapai kesuksesan dalam hidup, baik di dunia maupun di akhirat.

Untuk menjadi orang yang optimis tidaklah terlalu sulit, namun dibutuhkan waktu dan kesabaran didalam menghadirkan optimisme didalam diri. Orang yang optimis adalah orang yang mampu menghadapi segala kesulitan dan tidak mudah putus asa. Berikut ini adalah cara menumbuhkan rasa optimis dan percaya diri yang dapat Anda lakukan :

1. Menjaga hubungan baik dengan ALLAH

Setiap kegagalan dan kesulitan yang menimpa diri Anda merupakan sebuah ujian dan cobaan dari ALLAH, dan Anda harus meyakini/optimis bahwa semua itu dapat Anda lalui dengan baik, karena ALLAH tidak akan memberikan ujian diluar batas kemampuan hamba-Nya. Untuk menumbuhkan rasa optimis didalam diri Anda, maka Anda harus menjaga hubungan baik dengan ALLAH, karena ALLAH yang maha berkehendak atas setiap apa yang terjadi di dunia ini. Menjaga hubungan baik dengan ALLAH sama artinya dengan bertakwa kepada ALLAH.

"Barang siapa yang bertakwa kepada ALLAH, niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barang siapa yang bertawakal kepada ALLAH, niscaya ALLAH akan mencukupkan (keperluan) nya. Sesungguhnya ALLAH melaksanakan urusan (yang dikehendaki) Nya. Sesungguhnya ALLAH telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu" (QS. Ath-Thalaq : 2-3)

2. Menjaga hubungan baik dengan sesama Manusia

Sebagai mahluk sosial yang selalu hidup berdampingan dan saling membutuhkan, sudah seharusnya Anda menciptakan hubungan yang baik dengan sesama manusia, tidak hanya Menjaga Hubungan Baik Dengan Tetangga yang merupakan orang terdekat dilingkungan Anda, tapi juga dengan orang-orang yang tinggal jauh diluar lingkungan Anda. Dengan terciptanya hubungan yang baik dengan sesama manusia, maka pada saat Anda mengalami keterpurukan, akan ada banyak orang yang datang membantu dan memberikan semangat kepada Anda, sehingga menumbuhkan kembali rasa optimis  didalam diri Anda.

"Sembahlah ALLAH dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatupun. Dan berbuat baiklah kedua orang tua (Ibu-Bapak), karib kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan tetangga yang jauh, dan teman sejawat, ibnu sabil dan hamba sahayamu. Sesungguhnya ALLAH tidak menyukai orang-orang yang sombong dan membangga-banggakan diri". (QS. An-Nisa : 36).

Dengan selalu menjaga hubungan baik dengan ALLAH dan dengan sesama manusia, maka rasa optimis didalam diri Anda akan selalu tumbuh. Itulah Cara Agar Menjadi Orang Yang Optimis yang bisa Anda terapkan kedalam kehidupan Anda. Semoga bermanfaat.


Share artikel... !

Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook