Cara Mengatasi Komputer Yang Sering Hang - Sebagai pengguna komputer, mungkin Anda pernah mengalami kondisi komputer yang tiba-tiba diam tidak bereaksi atau hang. Masalah tersebut tentu akan membuat Anda sangat jengkel, terlebih lagi jika pada saat itu Anda sedang melakukan sebuah pekerjaan penting dengan menggunakan komputer. Biasanya untuk mengembalikan kompuetr agar kembali bekerja secara normal, Anda akan dengan terpaksa menekan tombol restart, dan mau tidak mau Anda harus kembali mengulang pekerjaan sebab semua yang telah Anda buat belum sempat tersimpan.
Untuk memperbaiki komputer yang hang terlebih dahulu Anda harus mengetahui faktor yang menjadi penyebabnya. Berikut ini adalah beberapa faktor yang menjadi penyebab komputer sering ngehang dan cara mengatasinya :
Processor Overheat
- Buka casing komputer Anda
- Perhatikan heatsing dan kipas processor, jika tampak kotor segera bersihkan
- Buka kipas processor dan heatsing dengan hati-hati
- Bersihkan semua kotoran/debu yang melekat
- Bersihkan thermal paste bila telah mengering dan ganti dengan yang baru
- Pasang kembali heatsing dan kipas processor pada tempatnya secara tepat dan benar
Harddisk Bad Sector
- Lepaskan harddisk, lalu pasang pada komputer lain
- Buka Windows Explorer pada komputer tersebut
- Klik kanan pada disk (C/D) yang akan di periksa
- Klik "Tools"
- Klik "Check Now", ceklis kedua pilihan yang ada
- Klik "Start", tunggu hingga komputer restart
- Lepas harddisk, lalu pasang kembali pada komputer Anda
VGA Card
- Buka casing komputer Anda
- Periksa kondisi heatsing VGA Card
- Jika kondisi heatsing terlalu panas/tidak normal, kemungkinan VGA Card telah rusak
- Ganti VGA Card komputer Anda dengan yang baru
RAM (Random Access Memory)
- Buka casing komputer Anda
- Periksa kondisi RAM
- Keluarkan dari tempatnya, lalu bersihkan pin tembaga memory tersebut (gunakan penghapus pensil)
- Jika terdapat 2 slot memori, pindahkan memory ke slot yang lain
- Jika terdapat dua memory yang terpasang, pastikan keduannya memiliki kesamaan
Hardware
- Klik "Start"
- Masuk ke control panel
- Klik "System and Security"
- Pada System, klik "Device Manager"
- Jika terdapat tanda seru (!) dalam segitiga kuning, install ulang driver hardware tersebut
Software
- Periksa software yang Anda install, klik software tersebut
- Pastikan bahwa software tersebut yang menjadi penyebab komputer hang
- Uninstall software tersebut, lalu restart komputer Anda
- Install kembali software tersebut
- Pastikan software yang akan diinstall telah kompatibel dengan windows yang ada
Virus
- Pasang anti virus pada komputer Anda, pastikan anti virus tersebut telah update
- Scan komputer secara menyeluruh,
- Bersihakan semua virus yang ada, lalu restart komputer Anda
- Selalu update anti virus yang Anda gunakan
Itulah cara mengatasi komputer yang sering hang, perlakukan komputer Anda dengan baik dan lakukan perawatan secara rutin. Semoga artikel ini bermanfaat.