Rabu, 15 Maret 2017

Cara Backup Semua Artikel Blog

Cara Backup Semua Artikel Blog - Artikel atau postingan merupakan bagian utama dari sebuah blog. Untuk itu sudah seharusnya para pemilik blog menjaga dan melindungi postingan artikel blog dari hal-hal yang tidak diinginkan. Sebagai blogger, tentunya harus menyadari bahwa Anda tidak memiliki hak penuh terhadap platform blogspot, karena yang berhak terhadap kepemilikan blogspot adalah Google. Oleh karena itu jika suatu saat blog Anda dihapus karena pelanggaran yang Anda lakukan atau karena kejahatan orang lain, maka Anda akan kehilangan seluruh artikel yang telah Anda buat dengan mencurahkan tenaga dan pikiran.

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak Anda inginkan terhadap data artikel blog Anda, maka salah satu cara terbaik yang harus Anda lakukan adalah dengan melakukan backup terhadap seluruh artikel yang telah di posting. Bagi Anda yang ingin melakukan backup artikel blog Anda, berikut ini langkah-langkah yang harus Anda lakukan :

1. Login ke blog Anda.
2. Pada menu, klik "Setelan" > klik "Lainnya".
3. Klik "Cadangkan Konten".

cadangkan konten blog

4. Pada jendela selanjutnya, klik tombol "Simpan ke Komputer".


5. Pada browser Mozilla, silahkan pilih "Save File", kemudian klik "Ok". Pada browser Chrome akan mendownload secara otomatis, silahkan tunggu hingga proses penyimpanan selesai.

Jika sewaktu-waktu Anda kehilangan artikel karena suatu sebab, maka Anda dapat merestore kembali artikel-artikel blog Anda yang tersimpan di komputer Anda dengan cara :

- Klik "Setelan" > klik "Lainnya", kemudian klik "Impor Konten".

impor konten blog

- Pada jendela selanjutnya, klik pada kotak "Saya bukan robot".
- Setelah kotak tercentang, klik tombol "Impor dari Komputer".


- Temukan file backup di komputer Anda, setelah itu klik open atau double klik pada file.

Demikian Cara Backup Semua Artikel Blog yang dapat Anda lakukan. Dengan melakukan backup, maka seluruh artikel postingan dan data-data di blog Anda telah terlindungi dan tersimpan dengan aman. Semoga bermanfaat.


Share artikel... !

Artikel Terbaru

Follow Me On Facebook