Cara Blokir Email Masuk Di Yahoo Mail - Pada artikel sebelumnya telah dibahas tentang cara blokir email masuk di gmail yang dapat Anda lakukan dengan mudah. Pada artikel kali Anda akan mengetahui tentang bagaimana memblokir email yang tidak dinginkan di Yahoo Mail. Melakukan pemblokiran terhadap alamat email tertentu merupakan cara terbaik agar email yang masuk dengan berbagai pesan yang tidak Anda inginkan tidak muncul lagi pada inbox Anda.
Untuk memblokir email di Yahoo Mail dapat Anda lakukan dengan mudah. Berikut ini langkah-langkah yang harus Anda lakukan untuk memblokir alamat email di yahoo mail Anda :
1. Login ke Yahoo Mail Anda.
2. Klik Pengaturan (ikon roda gigi) yang terletak di pojok kanan atas.
3. Selanjutnya klik "Pengaturan Lainnya".
4. Pada halaman pengaturan, klik menu "Keamanan dan privasi".
5. Pada Alamat yang diblokir, klik "+Tambah".
6. Masukan alamat email yang akan diblokir.
7. Setelah selesai memasukan alamat yang diblokir, klik tombol "Simpan".
8. Selesai, sekarang sebuah email telah diblokir.
Baca juga artikel : Cara Membalas Email Masuk Secara Otomatis Di Yahoo
Itulah Cara Blokir Email Masuk Di Yahoo Mail yang dapat Anda lakukan. Dengan melakukan pemblokiran pada alamat email tertentu, maka email-email dengan pesan yang tidak Anda inginkan tidak dapat masuk kembali. Yahoo hanya menyediakan 500 slot untuk memasukan alamat email yang ingin diblokir, jadi manfaatkan jumlah tersebut dengan baik.
Artikel ini telah di Update,
Januari 2020